PELATIHAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI KAB. TANAH LAUT (KAL-SEL)
  • 16 Februari 2021
  • 1028x Dilihat
  • Berita

PELATIHAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI KAB. TANAH LAUT (KAL-SEL)

     Balai Diklat Keagamaan Banjarmasin kembali melaksanakan pelatihan di wilayah kerja (PDWK) mulai tanggal 04 sampai 09 Pebruari 2021. Pelatihan  ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru / ASN kementerian Agama khususnya di wilayah Kantor Kementerian Agama Kab. Tanah Laut (Kal-Sel)

Pelatihan yang dilaksanakan yaitu PDWK Pendidikan Agama Islam SD untuk Guru PAI di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah Laut. Pelatihan tersebut diikuti sebanyak 30 orang peserta yang terdiri dari PNS dan ASN yang ada diwilayah kerja Kankemenag Kab. Tanah Laut.

Pelatihan tersebut dibuka oleh Kepala Kantor kemenag Kabupaten Tanah Laut Drs.H.M. Rusdi Hilmi, MA  dan didampingi oleh pejabat Struktural dan pejabat fungsional lainnya.

Dalam sambutannya Drs.H.M. Rusdi Hilmi, MA  antara lain menyampaikan pelatihan Pendidikan Agama Islam SD ini sangat penting untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman bagi seluruh ASN Kementerian Agama Kab. Tanah laut khususnya guru agar memahami bagaimana ketentuan, bahan pembelajaran, metode pembelajaran dan tujuan dalam pembelajaran Pendidikan agama Islam yang diselenggarakan di Sekolah Dasar

“ walaupun beberapa waktu lalu musibah banjir melanda wilayah kabupaten Tanah Laut dan sekarang sudah mulai sururt, namun hal ini semoga tidak mengurangi keseriusan, semangat dan motivasi para peserta semua untuk meningkatkan kemampuan dan kompetensi sebagai ASN khususnya guru dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat” imbuh beliau.

Pelatihan ini dilaksanakan selama 6 hari kegiatan, dan pembelajaran yang diberikan adalah dalam bentuk penyampaian materi, praktik, tugas, maupun ujian akhir pembelajaran. Pembelaran pada pelatihan ini diberikan oleh widyaiswara BDK Banjarmasin Rahmadani, S.Ag.M.Pd.I dan H. Abdul Hamid, S.Ag.M.M.Pd untuk materi-materi inti.Sedangkan untuk materi dasar berupa kebijakan pemerintah menyangkut pembangunan bidang agama, Kebijakan Peningkatan Pelayanan Pelatihan, Nilai-nilai Dasar SDM Kementerian Agama serta kebijakan tentang Pengaggulangan / Pencegahan penyebaran Covid-19 disampaikan oleh Kepala Kemenag Kab. Tanah Laut, kepala BDK Banjarmasin, dan Satgas Penanguulangan Covid-19 Kab. Tanah Laut

Semoga pelatihan yang dilaksanakan ini akan dapat mencapai tujuan dan sasaran yang diharapakan yaitu peningkatan kualitas dan kompetensi para guru PAI SD agar mampu melaksanakan tugas sebagai pendidik khususnya mata peljaran Pendidikan Agama Islam dengan baik, penuh kompetensi dan profesional.