PELATIHAN REGULER (ON CAMPUS ) KEMBALI DILAKSANAKAN DI BDK BANJARMASIN
  • 7 Maret 2022
  • 218x Dilihat
  • Berita

PELATIHAN REGULER (ON CAMPUS ) KEMBALI DILAKSANAKAN DI BDK BANJARMASIN

Banjarbaru,07/03/2022,HumasBDKBanjarmasin

      Setelah lebih 2 tahun (2020 – 2021) tidak melaksanakan kegiatan pelatihan di kampus atau Diklat Reguler karena situasi pandemi Covid 19 yang melanda negara kita, maka mulai tanggal 7 – 12 Maret 2022 Balai Diklat Keagamaan (BDK) Banjarmasin mengadakan kembali pelatihan Reguler (On Campus ).Pelatihan reguler yang diselenggarakan BDK Banjarmasin yaitu Pelatihan Teknis Manajemen Pembelajaran Madrasah Diniyah dan Pelatihan Teknis Pendekatan Saintifik Dalam Pembelajaran

      Acara pembukaan itu dilaksanakan di Aula Utama BDK Banjarmasin yang dihadiri oleh Panitia Penyelenggara, Widyaiswara dari BDK Banjarmasin, Peserta pelatihan, dan juga dihadiri oleh Kepala BDK Banjarmasin, Kasi TTPK, dan Kasubbag TU via daring dengan aplikasi Zoom karena sedang berada di daerah atau wilayah kerja.

     Dalam sambutan pada acara pembukaan pelatihan ini, Kepala BDK Banjarmasin Drs. Muhran melalui aplikasi zoom antara lain menyampaikan “ Kami atas nama pimpinan BDK Banjarmasin menyampaikan selamat datang kepada para peserta, dan mohon maaf karena pertemuan ini hanya via zoom karena kami semua sedang melaksanakan tugas melaksanakan pelatihan di daerah”

“ Setelah 2 tahun lebih kita tidak bisa mengadakan pelatihan regular di BDK Banjarmasin karena pandemic Covid 19, Alhamdulillah ditahun 2022 ini kita bisa mengawali lagi melaksanakan pelatihan regular” tambah beliau.

      Beliau juga berharap para peserta bisa bersungguh-sungguh selama mengikuti pelatihan di BDK Banjarmasin karena hal itu merupakan amanah tugas yang diberikan oleh pimpinan di tempat tugas masing-masing.

      Peserta Pelatihan Teknis Manajemen Pembelajaran Madrasah Diniyah dan Pelatihan Teknis Pendekatan Saintifik Dalam Pembelajaran dikuti sebanyak 60 orang yang berasal guru / tenaga pengajar baik PNS maupun Non PNS yang berasal dari 36 Satker Kantor kementerian Agama Kabupaten / Kota yang ada dari propinsi Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Utara.

     Kita semua berharap semoga pelatihan ini berjalan dengan lancar dan sukses, dan tujuan dari pelatihan ini untuk meningkatkan Kompetensi dan Profesionalisme ASN sehingga mampu melaksanakan tugas nantinya dengan baik sesuai dengan yang dipersyaratkan.